Cara hitung Jumlah Souvenir Pernikahan

11 July 2019 - Kategori Blog

Ada beberapa cara dalam menghitung souvenir pernikahan. Kenapa? Karena pada jaman sekarang ada pengantin yang lebih memilih untuk memberikan kartu yang nantinya ditukarkan ketika akhir acara dan ada juga pengantin yang memilih untuk tidak memberikan kartu tersebut. Walaupun terkesan sepele, tetapi hal ini sangat mempengaruhi jumlah souvenir yang nantinya akan kamu pesan.

Jika kamu adalah tipe pengantin yang memilih untuk memberikan kartu, maka kami sarankan untuk memesan souvenir sebanyak jumlah undangan kamu. Apabila kamu takut kurang, maka pesanlah 10% lebih banyak. Berdasarkan pengalaman pribadi, masalah kekurangan souvenir sering terjadi karena biasanya tamu mengambil lebih dari satu buah souvenir. Jadi dengan adanya kartu penukaran souvenir ini, kamu bisa meminimalisir terjadinya masalah ini. Jangan takut untuk memesan souvenir dengan jumlah yang sama dengan undangan atau lebih karena kamu pasti akan membutuhkannya.

Nah, jika kamu adalah tipe pengantin yang memilih untuk tidak memberikan kartu penukaran souvenir, maka kami sarankan untuk memesan 20% lebih banyak dari jumlah undangan. Alasannya tentu saja karena biasanya banyak undangan yang akan meminta souvenir sesuai dengan jumlah anggota keluarga yang mereka bawa. Contohnya, kamu mengundang tetanggamu dan dia datang dengan 3 orang keluarganya. Besar kemungkinan mereka akan meminta 2 atau 3 souvenir walaupun mereka hanya mendapatkan 1 undangan. Hal seperti ini lah yang biasanya membuat sistem penukaran kartu souvenir lebih diminati, karena tamu akan merasa sungkan untuk meminta lebih banyak daripada “jatah” hehehe.

Kami sangat tidak menyarankan kamu untuk memesan souvenir dari jumlah tamu yang diundang. Salah satu alasannya adalah biasanya ada beberapa undangan yang disebar via BBM, Line, atau Whatsapp. Undangan seperti ini biasanya bisa menyebar sangat viral. Selain itu, sisakan juga untuk orang-orang yang mungkin tidak datang ke pernikahanmu tapi tetap memberikan angpau hehe. Sisa souvenir juga bisa kamu berikan kepada saudara-saudara jauh yang tidak sempat datang karena tempat tinggalnya yang tidak sekota denganmu. Pokoknya, lebih baik kamu memiliki cadangan lebih souvenir daripada kekurangan. Karena ini adalah salah satu caramu untuk menghargai tamu yang telah meluangkan waktu nya untuk datang ke pernikahanmu.

Nah, kira-kira begitulah cara menghitung jumlah souvenir pernikahan! Good luck ya dengan persiapan mu! Kalau ada pertanyaan, please feel free to do so in the comment section below!

Original Author : thebridedept.com

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

SEO Services Glendale