8 Souvenir Pernikahan yang Unik dan Menarik ini Bisa Jadi Inspirasi
Momen pernikahan adalah momen paling berharga lantaran hanya terjadi seumur hidup. Tak ingin kehilangan sisi keistimewaan nyatanya saat ini banyak pasangan pengantin yang memberikan ucapan terimakasih pada setiap tamu yang datang untuk berbagi kebahagiaan serta ucapan terimakasih yang biasanya dalam bentuk souvenir lantaran sudah menyempatkan diri datang ke acara yang istimewa.
Souvenir yang cantik, unik dan menarik tentunya membuat acara pernikahan semakin terlihat istimewa di mata para tamu yang hadir. Oleh karenanya, untuk hal satu ini pasangan pengantin biasanya harus memikirkan matang-matang untuk memilih souvenir yang berkesan di mata para tamu tapi juga tetap ramah dikantong.
Agar calon pengantin tak salah pilih souvenir, berikut ini ada beberapa pilihan souvenir yang bisa menjadi inspirasi, diantaranya :
Saat ini inovasi Stubby Holder yang bisa digunakan sebagai tempat botol minuman yang awalnya botol minuman pada umumnya yang terlihat biasa akan menjadi terlihat menarik. Harganya yang relatif terjangkau saat ini banyak acara pernikahan yang memberikan tamu undangan dalam bentuk Stubby Holder sebagai souvenir pernikahan. Untuk mempercantik tampilan Stubby Holder handmade ini biasanya pihak pembuat akan mengemas dengan bentuk yang cantik.
Untuk souvenir dalam bentuk Stubby Holder handmade ini biasanya hanya dibanderol dengan harga Rp. 23.000 (untuk ukuran yang kecil) sampai dengan harga Rp 29.000 (untuk ukuran yang besar) saja persatuannya. Anda bisa meminta pihak penjual mengemas dengan menggunakan kertas dan mencantumkan inisial nama Anda dan pasangan sehingga semakin membuat kesan souvenir semakin eksklusif.
Siapa sangka menjadikan sandal sebagai salah satu solusi souvenir adalah ide yang menarik? Sandal ini terbuat dari bahan Pandan dengan motif tikar, biasa digunakan oleh Hotel sebagai tambahan perlengkapan di dalam kamar untuk tamu hotel.
Sandal anyaman pandan
Ukuran allsize pria wanita
Cocok untuk souvenir pernikahan, oleh oleh dan amenities hotel.
Bisa order dalam jumlah banyak dan PO antara 2 minggu sampai 1 bulan dengan harga hanya Rp. 19.900 untuk persatu setnya.
Kemudian bisa meminta penjual souvenir untuk mengikat sandal menjadi satu menggunakan tali berbahan natural, dan bisa juga untuk mencantumkan inisial Anda dan pasangan pada label tersebut agar souvenir semakin terlihat eksklusif.
Ide souvenir berikutnya yang bisa dipilih adalah peralatan makan, mulai dari sendok, garpu atau pisau. Saat ini sudah mulai banyak peralatan makan yang dijadikan sebagai souvenir. Memang terlihat sederhana, tapi jika dikemas dengan cara yang unik misalnya menggunakan bahan natural maka bisa terlihat semakin menarik.
Peralatan makan ini dibandrol dengan harga Rp15.000.
Souvenir dalam bentuk gantungan kunci, hingga hiasan tentunya sudah terlalu biasa. Namun apakah Anda pernah melihat sikat gigi yang digunakan untuk souvenir pernikahan?
Selain bentuknya yang unik, sikat gigi nyatanya juga bermanfaat untuk peralatan kamar mandi. Cara merawatnya yang mudah dan sudah dikemas dalam kemasan bambu yang unik sehingga paket sikat gigi dan kemasan yang bisa custom tulisan atau gravir nama anda dan pasangan ini cocok untuk menjadi alternative pilihan souvenir pernikahan.
Harganya yang tak terlalu mahal karena bentuk set kemasan yang terkesan menarik menjadi alasan lain untuk memilih sikat gigi sebagai souvenir, yakni mulai dari Rp 15.900 hingga Rp 39.500 tergantung dimana dari sikat gigi saja atau kah ditambahkan kemasan tanpa nama ataupun kemasan dengan custom tambahan gravir .Tambahannya cantumkan ucapan terima kasih atau kata-kata mutiara yang bagus pada tali kemasan agar memberikan kesan yang lebih menarik lagi.
Siapa sangka menjadikan sedotan bambu atau pipet sebagai salah satu solusi souvenir adalah ide yang menarik? Harganya tak hanya relatif cukup murah mulai dari Rp 1.500 – 14.500 rupiah. Anda pun bisa membeli souvenir tersebut dengan meminta pada penjual untuk menambahkan gravir custom nama anda dan pasangan anda, atau pun membuatnya menjadi satu set sehingga membuat souvenir makin terlihat menarik.
Ide berikutnya yang dapat digunakan untuk souvenir pernikahan adalah memilih Cotton Bud yang biasa kita lihat dalam keseharian namun merupakan salah satu ide yang menarik untuk dijadikan Souvenir pernikahan. Harganya yang tak terlalu mahal namun tetap memiliki sisi istimewa dapat dijadikan pilihan sebagai souvenir dengan harga hanya Rp. 17.500.
Anda bisa meminta pihak penjual mengemas dengan tambahan kertas daur ulang dan mencantumkan inisial nama Anda dan pasangan sehingga semakin membuat kesan souvenir semakin eksklusif.
Ide berikutnya yang dapat digunakan untuk souvenir pernikahan adalah memilih kipas atau yang biasa disebut dengan kipas Lontar. Harganya yang tak terlalu mahal namun tetap memiliki sisi istimewa dapat dijadikan pilihan sebagai souvenir. Satu buah kipas lontar dengan variari bentuk kipas gagang lurus dan kipas gagang bulat biasanya dijual dengan harga mulai dari Rp 18.000 – 20.000. Selain bentuknya yang cantik, nyatanya kipas ini juga berguna bagi tamu yang kegerahan selama acara resepsi.
Untuk menambah kesan eksklusif, Anda bisa meminta pihak penjual souvenir untuk mencantumkan label nama serta tanggal pernikahan. Jangan lupa pula untuk menyematkan ucapan terimakasih pada tamu yang telah meluangkan waktu untuk hadir di acara pernikahan.
Kipas Ukir yang dapat digunakan sebagai Wedding Gift di hari Spesial Pernikahan anda untuk kerabat/sahabat/keluarga anda dan menjadikannya sebagai momen gift yang tidak ternilai dan bermanfaat.
Satu buah kipas ukir kayu ini biasanya dijual dengan harga mulai dari Rp 15.000. Selain bentuknya yang cantik, nyatanya kipas ini juga berguna bagi tamu yang kegerahan selama acara resepsi.
Agar pernikahan memiliki kesan untuk para tamu undangannya, maka perlulah menyediakan souvenir yang menarik dan juga berguna. Namun, selain itu jangan lupa juga perhatikan sisi lain ketika membeli souvenir, yaitu budget yang sudah ditentukan sejak awal.
Author : Menak bali